16 Tahun Alami Lumpuh - Semoga Allah Ta'ala Berikan Kesembuhan dan Kesabaran - Al Wakil Berbagi | Berbagi Manfaat Untuk Sesama

16 Tahun Alami Lumpuh - Semoga Allah Ta'ala Berikan Kesembuhan dan Kesabaran

Pacitan (18/04/2025) - Mas Sutrisno, pria kelahiran tahun 1982 ini hanya bisa berbaring diatas tempat tidurnya, belasan tahun dia bersabar dengan musibah yang telah menimpanya. Kondisi ini bermula saat terjadi kecelakaan kerja tahun 2009 yang lalu. Sebagai buruh serabutan apapun pekerjaan saat itu ia jalani yang penting bisa menghasilkan rezeki yang halal, salah satu diantaranya adalah menjadi kuli panggul kayu. 

Qodarullah ditahun 2009 peristiwa naas itu menimpa beliau, mas Sutrisno yang pada saat itu hanya sebagai kuli panggul kayu mengalami kecelakaan kerja, dia tertimpa kayu tepat pada bagian punggungnya yang akhirnya menyebabkan ia lumpuh hingga saat ini. Setengah dari tubuhnya (dari pusar hingga ujung kedua kaki) mati rasa atau lumpuh total dan sebagian organnya juga sudah tidak berfungsi dengan baik.

Saat team Al Wakil Berbagi mengunjungi beliau, juga nampak kondisi kaki yang semakin membengkak.

Ikhtiar pengobatan ke medis, operasi dan lain sebagainya juga sudah beliau jalani, namun qodarullah belum juga membuahkan hasil. Sebagai tulang punggung keluarga ia hanya bisa pasrah dan bersabar dengan kondisinya yang seperti ini, sudah tidak bisa lagi membantu keluarga untuk mencari nafkah. 

Beruntung beliau diberikan orang tua yang sabar serta tulus yang senantiasa merawat beliau hingga saat ini. Semoga menjadi ladang pahala kebaikan untuk mereka dan semoga mas Sutrisno Allah Ta'ala berikan kesembuhan, sehingga bisa kembali beraktifitas seperti sedia kala.


Kami juga mengucapkan Syukron Katsiran kepada orang-orang baik para Muhsinin yang telah menitipkan sebagian rezekinya untuk membantu mereka yang membutuhkan. Semoga Allah Ta'ala balas dengan pahala yang berlipat ganda, dimudahkan segala urusannya dan diberikan keberkahan pada rezekinya.

Jazaakumullahu Khairan Wabarakallahufiikum...🙏😊

Bagikan :